Pembinaan Napi Religius, Lapas Kembangkuning kerjasama Dengn IMS

    Pembinaan Napi Religius, Lapas Kembangkuning kerjasama Dengn IMS
    Pembinaan Napi Religius, Lapas Kembangkuning kerjasama Dengn IMS

    CILACAP – Dalam rangka mendukung program pembinaan narapidana berbasis religiusitas, Lapas Kelas II A Kembangkuning bekerjasama dengan Islamic Medical Service (IMS) menggelar Tabligh Akbar bertema “ Hijrah Untuk Kemerdekaan Yang Hakiki “ bertempat di Masjid Al - Ikhlas Lapas Kembangkuning, pada Selasa (30/08/2022)

    Program pembinaan ini merupakan hasil kerjasama antara Lapas Kelas II A Kembangkuning pihak ketiga dalam melaksanakan program pembinaan narapidana berbasis religiusitas.

    Komitmen reintegrasi sosial sangat kuat dikalangan pegawai Lapas Kembangkuning untuk membantu agar tujuan pemasyarakatan yakni mengembalikan narapidana agar dapat diterima kembali oleh masyarakat (Reintegrasi sosial).

    Tidak hanya berupa pembekalan keterampilan, pembekalan pembentukan kepribadian sangat perlu untuk merubah mindset mereka yang akan berpengaruh pada cara bertindak para narapidana.

    “Saya hanya ingin, mereka (narapidana) dapat kembali ke masyarakatan dengan bekal keterampilan dan kepribadian yang lebih baik, minimal satu langkah lebih baik dari mereka yang dulu. Masih banyak kesempatan bagi mereka (narapidana) untuk memperbaiki diri, saya yakin itu, “ tutur Agus Wahono Kalapas Kembangkuning.

    (N.son/***)

    jawa tengah cilacap kemenkumham jateng bapaa nusakambangan
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan SDM Petugas Lapas Pasir Putih,...

    Artikel Berikutnya

    Lapas Karanganyar Nusakambangan Terima WBP...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani

    Ikuti Kami